Review Infolinks Alternatif Google Adsense

Review Infolinks Alternatif Google Adsense
Review Infolinks Alternatif Google Adsense


Mungkin teman teman sudah berulang kali mendaftar google adsense dan berulang kali pula ditolak oleh google adsense , belum lagi semakin kesini semakin sulit mendaftar google adsense, dengan lamanya waktu review dan melalui beberapa tahap. Google adsense sendiri memang memiliki kebijakan yang tidak bisa diganggu gugat untuk menerima publisher untuk menayangkan iklan mereka. Kali ini saya akan mengulas mengenai Infolinks alternatif lain yang bisa digunakan untuk mencari recehan di internet selain adsense.

Untuk artikel ini saya tidak mengulas bagaimana cara mendaftar adsense, saya hanya berbagi pengalaman saja dan bagaimana infolinks itu, Infolinks tidak jauh berbeda dengan adsense namun tetap saja ada PLUS dan MINUS nya, Infolinks sudah berdiri sejak 2007 dan memberikan payout yang tidak sedikit kepada publishernya berdasarkan hasil kerja keras publisher itu.

Tidak banyak blog yang membahas bagaimana bermain infolinks, kalaupun ada hanya membahas bagaimana cara mendaftarnya saja. untuk itu saya akan berbagi sedikit pengalaman saya. Untuk dapat diterima infolinks 

Pertama blog sobat harus berbahasa Inggris atau Spanyol (wajib), memiliki sedikitnya 10 artikel

Untuk jumlah traffic tidak ada yang pasti, di blog blog sebelah harus dengan kujungan 100 sampai 300 perhari, ketika saya mendaftarkan blog saya hanya 75 sampai 100 traffic perhari.

Blog harus beridentitas lengkap layaknya mendaftar adsense seperti halaman about, disclaimer, privacy policy, contact us.

Harus jelas isi konten dan penunjuk arah blog seperti site map, Label , Tag 

Untuk mendaftar pertama usahkan blog konten orisinil no COPAS, (HARAM) , setelah diterima jika anda ingin copas dari blog orang infolinks tidak melarang namun harus menyertakan copyright alias link yang artikelnya kita sabet (hargai karya orang bos)

Untuk tema blog dari hasil pengalaman saya, saya menggunakan blog yang responsive yang pixelnya lebar sekitar 800 -900 pxl, background putih,tulisan hitam, jadi hanya 2 kombinasi warna (simple theme) dan menggunakan tema gratisan punya orang luar negeri (bukan berarti tema blog dalam negeri tidak diterima)

ketika mendaftar dan sedang di review , jangan berhenti menulis artikel setidaknya sehari update 2 artikel

Tambahin tombol share sosial media karena ini memudahkan pembaca untuk membagikan artikel anda (infolinks akan melihat ini ) dan meningkatkan jumlah kunjungan blog anda , sehingga ada potensi traffic anda meningkat. (terserah mau percaya atau enggak ) 

Di blog yang saya ajukan , saya tidak memasang tombol fanspage atau icon sosial media lainya untuk terhubung ke sosmed saya, di blog saya hanya menggunakan tombol share"Dari hasil pengalaman saya pernah nambahin tombol fanspage dan tidolak (setelah cari cari ternyata ada kebijakan, untuk tidak menyertakan alamat email langsung publisher besertas sosmed sosmednya"

Pastikan Blog sudah tertata rapi dan siap untuk didaftarkan, dari hasil pengalaman di atas saya di approve dalam 1 x 24 jam, langsung via email.

Semoga artikel ini bermanfaat, untuk yang mau daftar infolinks bisa langsung melalui link di bawah ini


EmoticonEmoticon